Bandung, Proaksi News – Ketua DPD IWO Indonesia, Kota Tasik Malaya Irawan dan jajarannya mendatangi sekretariat DPW Jabar. Kedatangan ketua DPD kota tasik malaya ini menindaklanjuti mandat yang di berikan oleh DPW Jabar untuk kepengurusan DPD IWO Indonesia Di kota Tasik malaya.
Kedatangan mereka pun di sambut ceria oleh sekretaris DPW Jabar Suherman. Dalam pertemuan ini, ketua DPD melaporkan terkait persiapan untuk pelantikan kepengurusan DPD kota tasik malaya.
Penjelasan ketua DPD Irawan yang di berikan Mandat mengatakan, sudah menyusun struktur untuk kepengurusan DPD IWO Indonesia untuk wilayah Kota Tasik malaya.
“Dan kami siap untuk di lantik oleh Ketua DPW Jabar. Alhamdulilah kami ucapkan kepada ketua DPW yang telah percaya dan memberikan Mandat kepada saya, untuk menjadi Dewan Pimpinan Daerah di Kota Tasik Malaya, semoga dengan amanah dapat membesarkan dan mengembangkan wadah Organisasi Profesi Ikatan Wartawan Online Indonesia ini yang di berikan kepada saya sebagai Ketua DPD Kota Tasik Malaya.”
“Akan kami jalankan dan kami kibarkan di kota Tasik malaya dan kami sudah siap untuk di kukuhkan dan di lantik pengurus yang ada Di DPD kota Tasik malaya ini oleh ketua DPW jabar Jaidun Ubid,” jelasnya
Semoga dengan kedatangan ke sekretariat DPW IWO Indonesia jabar dapat semakin merapatkan barisan untuk selalu memberitakan kebenaran dan tidak Hoax di bawah bendera organisasi IWO Indonesia ini.
Sekretaris DPW jabar yang langsung menerima kedatangan DPD Kota tasik malaya ini menjelaskan syukur Alhamdulilah dengan kedatangan Ketua DPD kota tasik malaya ini akan menjadi terlihat akan besarnya wadah organisasi profesi di bawah naungan IWO indonesia khususnya di jabar
“Dan kami juga berharap untuk di beberapa kabupaten yang sudah di berikan mandat wilayah Jabar agar secepatnya memberikan info struktur kepengurusan untuk pengukuhan pelantikan,” tutur herman
Keterangan ketua DPW Jabar Jaidun Ubid mengatakan, akan secepatnya merampungkan terbentuknya DPD di wilayah Jawa Barat.
“Bagi DPD yang telah di berikan Mandat agar kedepan nanti dapat saling bersinerqi baik dalam pemberitaan atau menjalankan roda organisasi profesi wartawan ini, di bawah naungan IWO Indonesia secara profesional dan sesuai kode etik jurnalistik. Moto IWO indonesia adalah journalis terpercaya .jadi tidak HOAX,” tegasnya. (Sopyan.WB).
Komentar